Setelah lama ditunggu-tunggu, akhirnya media-media di Korea berhasil mendapatkan informasi terbaru seputar MMORPG baru besutan Neowiz, Project Black Sheep. Informasi tersebut berupa terungkapnya 3 class dalam game tersebut, beserta sebuah video trailer berisi boss battle dalam game.
Ketiga class yang terungkap adalah Muscle Soul Reaper, Storm Envoy, dan Battle Mage. Melalui video trailer yang ada dan ditambah dengan screenshot-screenshot serta artwork yang beredar, ketiga class tersebut menunjukkan kemampuan-kemampuan yang mereka miliki.
Soul Reaper
Soul Reaper bertindak sebagai karakter berkekuatan besar dan ahli dalam pertempuran jarak dekat (melee). Dia memiliki skill-skill yang berupa serangan powerful dan bertenaga besar. Soul Reaper juga mampu mendesak lawannya dengan kekuatan tersebut hingga lawannya terpojok dan tidak berkutik menerima serangan kuat Reaper.
Storm Envoy
Berbeda dengan Soul Reaper yang berkekuatan besar, Storm Envoy dikenal karena kecepatan gerakan yang menjadi natur aksinya. Serangan-serangan cepat dan bertubi-tubi membuat musuh kewalahan untuk mengimbangi serangan tersebut. Serangan cepat bukan satu-satunya keahlian Storm Envoy. Kecepatan tubuhnya juga membuat ia mampu mengelak dengan baik berbagai serangan yang dilancarkan musuh. Dengan bantuan keadaan sekelilingnya, ia dapat memanfaatkan hampir apapun untuk menghasilkan damage besar pada musuh.
Battle Mage
Battle Mage tampaknya menjadi class yang paling spesial disini. Tidak ada yang menyangka bahwa class yang berpenampilan seperti gadis kecil ini memiliki senjata Hammer besar yang dapat meremukkan musuh dengan cepat. Battle Mage adalah satu-satunya class yang memiliki kekuatan Magic (sihir) diantara ketiga class tersebut. Class ini juga memiliki kemampuan yang baik untuk mengontrol serangan dengan jangkauan menengah dan dekat. Dipadu dengan kekuatan sihir yang dimilikinya, Battle Mage bukanlah lawan yang mudah untuk ditaklukkan.
- See more at: http://www.gamenezion.com/game-online/3-class-project-black-sheep-terungkap-media-korea#sthash.YxcGalg6.dpuf
Comments
Post a Comment